Kolonel Inf Kohir Ajak Prajurit Korem 083/Bdj Cintai Tugas dan Jaga Soliditas


Malang, Selasa (20/1/2026) — Komandan Korem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf Kohir, mendorong seluruh prajurit dan PNS Makorem 083/Bdj untuk terus berinovasi dan menjaga profesionalisme dalam menghadapi dinamika tugas yang semakin kompleks. Hal tersebut disampaikan dalam kegiatan Jam Komandan di Lapangan Makorem 083/Bdj.


Danrem mengawali arahannya dengan menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel yang telah bekerja keras dan solid mendukung pelaksanaan tugas Korem. Ia menilai kebersamaan dan loyalitas prajurit menjadi kekuatan utama satuan dalam menjalankan fungsi kewilayahan.


Dalam pengarahannya, Kolonel Inf Kohir menekankan pentingnya memiliki visi yang jelas dalam bertugas. Tanpa visi, menurutnya, prajurit akan kehilangan arah dan sulit mencapai tujuan yang diharapkan.


“Visi itu ibarat nakhoda. Jika tidak punya visi, kita tidak tahu ke mana arah tujuan. Setiap tugas harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan keyakinan,” tegas Danrem.


Ia juga mengingatkan agar prajurit tidak terjebak pada pola pikir negatif yang dapat menghambat kinerja. Sebaliknya, semangat optimisme dan keyakinan terhadap keberhasilan harus terus ditumbuhkan dalam setiap penugasan.


Menutup kegiatan Jam Komandan, Danrem mengajak seluruh prajurit untuk mencintai pekerjaan sebagai wujud kecintaan terhadap diri sendiri dan pengabdian kepada bangsa, sekaligus memperkuat sinergi dalam mendukung kebijakan pemerintah serta menjaga kepercayaan masyarakat terhadap TNI. (Penrem083)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama